Cara Top Up EMoney dan Lihat Keunggulannya

Anda mungkin sering mendengar istilah e-money. E-money merupakan model uang elektronik yang ramai dibincangkan era sekarang. E-Money atau Electronic Money merupakan suatu alat pembayaran dalam bentuk elektronik. Uang anda dapat disimpan melalui media elektronik tertentu, seperti kartu. Untuk dapat menggunakan uang elektronik ini, maka pengguna harus melakukan penyetoran sejumlah uang tunai kepada penerbit.

Kemudian, uang tersebut akan disimpan dalam bentuk media elektronik untuk dapat melakukan transaksi. Nominal uang tunai anda akan berubah menjadi saldo, sehingga ketika anda menggunakannya maka saldo yang anda miliki dalam uang elektronik juga akan berkurang sesuai jumlah transaksi yang sudah anda lakukan. Jadi, anda dapat menggunakan uang elektronik ini untuk pembayaran (transaksi yang memiliki media untuk menggunakan uang elektronik) sebagai pengganti uang tunai.

Saat ini penggunaan e-money jumlahnya juga sudah sangat banyak. Hingga saat ini penggunaan e-money meningkat digunakan dalam berbagai transaksi. Jika dulu ketika kita bepergian perlu membawa banyak uang tunai, sekarang anda hanya perlu mengubahnya dengan uang elektronik yang dapat dilakukan untuk pembayaran berbagai hal. Sejumlah bank sudah menyediakan cara top up emoney yang dapat diakses. Bank Sinarmas juga memiliki layanan ini secara online. 

Cara top Up EMoney melalui aplikasi SimobiPlus 

Untuk mengetahui cara top up e-money, anda dapat menyimak langkah-langkah berikut ini: 

  • Anda dapat membuka aplikasi SimobiPlus
  • Pilih menu “send/kirim”
  • Masukkan nomor akun Simas E-Money
  • Masukkan nominal top up yang anda inginkan
  • Pilihlah rekening sumber dana yang anda gunakan 
  • Cek dan konfirmasi transaksi
  • Masukkan EasyPIN anda
  • Transaksi selesai, dan jangan lupa cek saldo E-Money anda
  • Sekarang saldo e-money anda sudah bisa digunakan untuk transaksi

Keuntungan memiliki E-Money dari Bank Sinarmas

Uang elektronik atau E-money ini menjadi salah satu bukti perkembangan teknologi dalam dunia perbankan (finansial). Electronic cash atau e money ini dapat anda gunakan untuk melakukan belanja dan pembayaran bulanan. Diantaranya anda mendapatkan keuntungan: 

  • Dapat melakukan tarik tunai

Kegunaan e-money ini dapat digunakan tarik tunai melalui ATM Bank Sinarmas atau melalui Alfamart di lokasi terdekat anda. Agar anda dapat menggunakan layanan ini, maka anda harus mengupgrade terlebih dahulu e-money pada aplikasi anda. 

  • Top Up pada saldo E-Wallet

Bagi anda pengguna OVO, GoPay, Dana, Link Aja, dan e-wallet lain dapat menggunakan e-money untuk melakukan top up dengan mudah. Sehingga, anda tidak perlu susah-sudah mencari ATM atau gerai terdekat untuk melakukan top up e-wallet anda. 

  • Berbelanja menggunakan E-Money

Adanya Simas E-Money ini pembayaran belanja ini akan lebih gampang dan praktis. Anda dapat memanfaatkan fitur berbelanja ini dengan QRIS. Terlebih dahulu harus memastikan bahwa toko retail tempat anda berbelanja memiliki logo e-money sehingga uang elektronik anda dapat digunakan. Tentunya, saat berbelanja pastikan saldo anda mencukupi untuk melakukan transaksi ya. 

  • Pembayaran Tol

Anda juga dapat melakukan pembayaran tol menggunakan e-money. Anda hanya perlu menyiapkan QRIS untuk dapat menscan penarikan pembiayaan tol di saku elektronik anda.

  • Pembayaran di SPBU

Anda juga bisa melakukan pembayaran untuk pembelian bahan bakar transportasi anda menggunakan e-money tentunya SPBU pertamina yang memiliki logo e-money. 

  • Tempat Parkir

e-money juga dapat digunakan untuk membayar parkir. Anda hanya perlu menyerahkan kartu e-money anda kepada kasir (jika manual) atau jika menggunakan sistem parkir elektronik anda dapat memilih tipe kendaraan, input plat nomor kendaraan, dan input durasi parkir pada mesin. Selanjutnya nominal akan muncul dan anda cukup menempelkan kartu e-money pada reader. Dan struk akan keluar, jika anda mengecek saldo anda, maka saldo anda akan berkurang sesuai dengan struk yang ada. 

Jika saldo anda tidak mencukupi, lakukan cara top up emoney sesuai petunjuk di atas menggunakan SimobiPlus pada aplikasi Bank Sinarmas yang sudah anda instal.