Buat Pecinta Drakor, Ini Trik Streaming Video yang Hemat Kuota!

Sumber: pinterest.com

Bukan cuma musik girlband dan boyband asal Korea saja yang banyak digandrungi oleh masyarakat Indonesia, drama-drama televisinya juga menjadi favorit banyak orang. Alur ceritanya yang menarik dan pemainnya yang rupawan memang memiliki kesan tersendiri bagi para pecinta drakor atau drama Korea. Drama dari Negeri Gingseng ini juga menyajikan cerita yang beragam, mulai dari romance, komedi, action, hingga horor. Kalau kamu sendiri lebih suka yang mana nih? 

Biasanya menonton drama Korea dilakukan dengan streaming lewat internet. Untuk streaming video, tentunya kita membutuhkan kuota internet yang stabil. Namun, nonton drakor secara streaming bisa membuat kuota jadi cepat habis. Nah, biar kuota internet kamu gak cepat habis dan tetap bisa nonton drakor sepuasnya, di bawah ini ada beberapa tips hemat kuota streaming drama Korea yang bisa kamu coba.

  • Pakai Kuota Malam

 

Sumber: pinterest.com

Biasanya di beberapa penyedia layanan internet menawarkan kuota malam di paketnya. Nah, kalau paket internet kamu menyediakan itu, kamu bisa memanfaatkannya untuk streaming drama Korea. Daripada kuota internet malam kamu terbuang sia-sia, lebih baik digunakan buat nonton drama atau download bukan? Dengan begitu, kuota internet harian kamu pun gak akan cepat terkuras. 

  • Manfaatkan WiFi Gratis

 

Sumber: pinterest.com

Cara satu ini terbilang sangat ampuh. Memanfaatkan WiFi gratis untuk streaming drakor atau download di HP Infinix tentunya gak akan menguras kuota internet harian kamu. Saat ini sudah banyak tempat-tempat yang menyediakan layanan WiFi secara gratis, seperti cafe, restoran, taman kota, perpustakaan dan mall. Kalau kamu mengunjungi tempat tersebut, coba deh menyalakan fitur WiFi kamu. Siapa tahu ada internet gratis yang bisa kamu coba kan?

  • Download Video

 

Sumber: pinterest.com

Meskipun drakor kebanyakan ditayangkan lewat internet, namun kamu dapat men-download drama tersebut agar lebih hemat kuota. Kalau kamu menggunakan kuota malam atau WiFi gratis untuk menonton drama, ada baiknya unduh video tersebut. Menonton drama Korea di file yang sudah ada tentunya akan membantu menghemat kuota internet kamu. Selain itu, kamu juga bisa menikmati drama tersebut kapan saja dan di mana saja tanpa takut buffering

  • Pakai Aplikasi Penghemat Kuota

 

Sumber: pinterest.com

Menggunakan aplikasi penghemat kuota bisa kamu coba untuk membantu menghemat data paket internet. Aplikasi yang dapat kamu download adalah Opera Max. Aplikasi satu ini mampu mengurangi data yang diserap selama streaming video. Tak cuma itu, aplikasi Opera Max juga bakal membantu kamu menghemat kuota sebesar 60% serta mencatat setiap megabyte yang kamu hemat.

  • Nonton di Akhir Pekan

 

Sumber: pinterest.com

Menonton drama Korea memang ampuh buat menghilangkan kebosanan dan mengisi waktu luang. Pemain-pemain yang rupawan, alur cerita yang menarik, sampai suguhan objek pemandangan cantik di Negeri Ginseng menjadi daya tarik tersendiri. Tapi, jangan sampai aktivitas ini membuat kamu jadi addictive. Pastikan hobi kamu tidak mengganggu kegiatan, ada baiknya kamu siasati kebiasan menonton tersebut di waktu akhir pekan saja. Menonton di waktu weekend juga akan menghemat kuota smartphone Realme C3 kamu. Jadi, kamu dapat bersantai menonton drama tanpa perlu khawatir kuota cepat habis.

Itulah trik and tips streaming video yang bisa kamu coba untuk menghemat kuota internet. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk para pembaca semua!

 

Ingin Beli Smartphone Bekas? Ketahui Dulu 6 Tips Ini Biar Gak Menyesal!

Sumber: pinterest.com

Membeli handphone bekas memang menjadi salah satu solusi yang tepat untuk mendapatkan HP yang diinginkan dengan harga yang lebih murah. Tapi, saat akan membeli smartphone bekas tentunya kita perlu sebuah  ketelitian dan pengetahuan agar nantinya tidak menyesal di kemudian hari. Apalagi kita tidak tahu pasti keadaan dari HP second tersebut. Body boleh mulus, namun dalamnya kita tidak tahu kan? Oleh sebab itu, biar kamu gak menyesal beli handphone bekas karena salah beli, ketahui dulu tips membeli handphone bekas berkualitas berikut ini.

 

  1. Riset Dulu Harga Pasar HP yang Diincar

 

Sumber: pinterest.com

 

Poin penting saat membeli smartphone bekas adalah buat mendapatkan harga yang jauh lebih murah. Maka dari itu, penting sekali buat melakukan riset harga sebelum membeli HP second. Kamu dapat membandingkan harga HP di beberapa offline store dan marketplace. Selain itu, kamu juga perlu mengetahui berapa budget yang akan kamu keluarkan buat versi barunya. Nah, setelah kamu melakukan riset, kamu bakalan tahu berapa kira-kira budget yang perlu kamu siapkan buat beli handphone second tersebut.

 

  1. Tentukan Waktu yang Tepat Buat Beli HP

Sumber: pinterest.com

Setelah melakukan riset harga, kamu juga harus menentukan waktu yang tepat buat membeli smartphone bekas tersebut. Waktu yang paling tepat adalah saat ada produk terbaru yang dikeluarkan oleh brand HP tersebut. Hal ini dapat membuat harga Samsung a50 sebelumnya menjadi jauh lebih murah, apalagi buat smartphone bekas.

 

  1. Cek Kondisi Smartphone Secara Keseluruhan

Sumber: pinterest.com

 

Kalau kamu membeli HP bekas secara offline, kamu tentunya bisa melihat dan memegang bagaimana kondisi dari smartphone bekas itu secara keseluruhan.  Pertama lihat bagian layarnya, apakah terdapat retakan, goresan dan lain sebagainya. Lalu lihat lensa kameranya, pastikan speaker masih bekerja dengan baik, dan periksa semua port HP yang ada. Selain itu, kamu juga perlu mencoba charger-nya apakah masih berfungsi dengan baik apa tidak.

 

  1. Ketahui Bonus Apa Saja yang Didapatkan

 

Sumber: pinterest.com

 

Saat membeli smartphone bekas kamu tentunya akan mendapatkan aksesoris secara gratis. Seperti case, screen protector, earphone, charger, dan lain sebagainya. Kamu perlu memastikan hal satu ini kepada si penjual. Tak hanya itu, kamu juga bisa menanyakan apakah HP tersebut ada original box-nya atau tidak. Biasanya penjual yang punya box asli jauh lebih terpercaya dan membuktikan kalau smartphone tersebut bukanlah hasil dari curian.

 

  1. Tanya Kepada Si Penjual Mengenai Smartphone Tersebut

 

Sumber: pinterest.com

 

Kamu tentu ingin membeli barang terbaik, kan? Maka dari itu, jangan ragu buat bertanya kepada si penjual mengenai defect yang terdapat di smartphone second tersebut. Kamu juga perlu menanyakan apakah smartphone itu pernah kemasukan air dan sering terjatuh. Karena hal ini dapat mempengaruhi performa dari handphone itu sendiri ketika kamu gunakan.

 

  1. Negosiasi Harga

 

Sumber: pinterest.com

 

Kalau kamu sudah memeriksa dan meneliti dengan jeli smartphone tersebut, ini adalah saatnya buat melakukan negosiasi harga. Untuk menawar harga, kamu bisa mengeluarkan “senjata” andalan saat membeli barang bekas, yakni garansi. Kebanyakan smartphone second tidak mempunyai garansi. Maka dari itu, kamu dapat menawar harga yang lebih murah. Tapi tetap harus sepadan dengan defect yang dipunya smartphone tersebut, ya.

 

Itu dia tips-tips membeli smartphone second yang sudah kamu simak di atas. Semoga informasi ini bisa menambah wawasan kalian saat ingin membeli smartphone bekas, ya.

 

 

 

 

 

Tips COD Gadget Murah

Saat ini kita sering melihat orang-orang yang aktif di media sosial untuk mencari berbagai kebutuhan pribadinya, seperti salah satunya adalah gadet. Mencari gadget dengan kondisi yang masih layak pakai bahkan baru dengan harga murah bisa Anda dapatkan melalui media sosial, selain praktis Anda pun bisa mendapatkan gadget dengan kondisi yang masih layak pakai.

Tapi, perlu Anda ketahui ketika membeli atau melakukan transaksi melalui jaringan online harus hati-hati, karena takutnya ada orang iseng yang memanfaatkan situasi, alangkah baiknya Anda harus melakukan negosiasi terlebih dahulu sebelum memberikan uang, dan lihat juga barang yang akan Anda beli, siapa tahu barang tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan.

Untuk itu, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan ketika akan melakukan COD atau Cash on Delivery untuk mendapatkan Gadget Murah:

  1. Sumber yang Anda ketahui, biasanya media sosial dnegan grup tertentu yang menjual berbagai produk gadget dengan harga murah, baik dalam kondiis baru maupun bekas.
  2. Pastikan Anda mengecek terlebih dahulu barang yang akan Anda beli, seperti kndisi fisik luar, bagian dalam, sampai operating sistemnnya, bisa jadi kalau ada kerusakan yang tidak bisa kita tanggung sendiri dan ini akan membuat Anda rugi.
  3. Lakuka pertemuan terlebih dahulu dengan penjual di suatu tempat agar Anda bisa mengetahui kondisi gadget yang akan Anda beli.
  4. Kalau sudah merasa cocok, sudah di cek secara keseluruhan, saatnya Anda melakukan negosiasi harga yang pas, kesepakatan antara penjual dan pembeli harus dilakukan dengan baik, kalau harga sudah cocok waktunya Anda melakukan transaksi.
  5. Gadget dengan harga murah, kondisi masih layak pakai pun bisa Anda miliki. Bagaimana, tidak susah bukan untuk mendapatkan gadget dengan harga murah melalui COD?

Kalau Anda sudah paham, saatnya untuk mencari Gadget Murah di media sosial atau di grup khusus jual beli, karena banyak sekali gadget yang dijual dengan harga menarik dan pastinya kondisi layak pakai.

Tips Mememilih Gadget Gaming

Bermain game merupakan suatu kegiatan yang sangat mengasyikan. Saat ini, tidak hanya anak – anak yang menggandrungi game tersebut, anak muda hingga orang tua pun begitu sangat menyukai jenis permainan tersebut.

Apalagi untuk game online, hampir semua kalangan sangat menyukainya. Apalagi saat ini berkembang beragam jenis game online yang sangat mudah untuk kita peroleh dengan hanya mendownload permainan tersebut dengan menggunakan gadget yang sudah terhubung dengan jaringan internet.

Perkembangan jenis game tersebut semakin menyemarakan perkembangan game online yang kian hari kian terlihat berkembangan secara signifikan. Nah, jika anda ingin memainkan game online tersebut tanpa menemui kendala berarti, maka anda harus memiliki jenis gadget yang memiliki spesifikasi khusus untuk bermain game.

Untuk memperoleh jenis gadget tersebut, sebelum anda memutuskan untuk membelinya, maka anda harus memiliki pengetahuan tentang bagaimana cara memilih gadget gaming yang memiliki spesifikasi mumpuni untuk memainkan game tersebut.

Ada beberapa hal yang bisa anda jadikan referensi saat memilih gadget gaming yang akan mendukung kegiatan anda saat bermainn game khususnya game online. Adapun beberapa hal tersebut adalah sebagai berikut :

1. Processor

Carilah processor yang memiliki pengolahan datab terbaik. Semakin besar jumlah core dan semakin tinggi kecepatan clock, maka semakin baik dalam hal pengolahan datanya

2. RAM

RAM 512 MB sangat pas jika dipasangkan dengan processor single core. Namun untuk processor dual core hingga quad core minimal RAM yang bisa anda gunakan adalah berkafasitas 1 GB ke atas.

3. Memori

Ruang penyimpanan atau memori memang tidak terlalu berpengaruh terhadap performa sebuah gadget, namun ada baiknya untuk bermain game anda menggunakan memori internal berkafasitas 4GB ke atas.

4. Baterai

Kafasitas baterai biasanya dilihat dari satuan mAH, semakin besar mAH-nya maka semakin lama gadget tersebut akan berathan hidup. Jadi, untuk bermain game, gunakanlah baterai dengan ukuran mAH yang besar

5, Layar

Ketika anda memilih gadget gaming yang baik untuk bermain game, pilihlah gadget dengan ukuran layar relative besar serta layar yang cukup terang dan bisa dibaca dengan jelas. Gunakan layar IPS karena layar ini memiliki warna yang natural, hemat baterai serta cukup terang di bawah sinar matahari.