Faspay Billing Mudahkan Pengiriman Invoice Hotel

Berubahnya gaya hidup masyarakat saat ini ke arah yang lebih modern menjadikan travelling atau liburan sebagai salah satu kebutuhan penting mereka. Dalam satu bulan, seseorang bisa melakukan perjalanan wisata sebanyak satu atau dua kali. Hal ini tentu saja akan meningkatkan jumlah booking pada industri perhotelan di area wisata sehingga invoice hotel yang harus dikeluarkan juga semakin banyak.

Apabila mengalami kendala mengenai pembuatan dan pengiriman invoice, Anda bisa menggunakan layanan Faspay Billing. Apa sih Faspay Billing dan apa kelebihannya untuk pengiriman invoice? Berikut penjelasannya:

 

"<yoastmark

 

Mudahnya Pengiriman Invoice dan Pembayaran Hotel dengan Faspay Billing

Faspay Billing merupakan layanan dari Faspay yang menjadi solusi bagi pemilik usaha perhotelan yang mengalami kendala pengiriman invoice dan pembayaran hotel. Cara kerjanya yaitu mengirimkan tagihan atau invoice melalui email kemudian pihak hotel bisa menerima pembayaran secara online melalui berbagai channel pembayaran. Nantinya pihak hotel bisa mengecek apakah pelanggan sudah melakukan pembayaran melalui dasbor yang tersedia.

Kelebihan Faspay Billing untuk Pengiriman Invoice dan Pembayaran Hotel

Berikut ini adalah kelebihan yang bisa Anda rasakan apabila menggunakan layanan dari Faspay ini:

  1. Cepat dan praktis

Proses transaksi akan jauh lebih cepat dan praktis dengan menggunakan layanan Faspay Billing. Anda bisa mengirim invoice dan menerima pembayaran tanpa perlu bertemu atau bertatap muka dengan konsumen. Mereka juga dimudahkan karena pembayaran yang memiliki banyak channel.

  1. Memiliki banyak fitur

Ada banyak fitur yang disediakan untuk membantu perkembangan bisnis hotel Anda, seperti mengirim billing secara terjadwal, mengirim mass billing, mengirim invoice online, dan masih banyak yang lainnya.

  1. Mudah melakukan customization

Pada invoice hotel yang akan ditagihkan nanti, Anda bisa melakukan customization dengan menambahkan logo, mengganti font, ataupun warna. Jadi identitas perusahaan Anda tetap jelas.

Itulah penjelasan mengenai Faspay Billing serta kelebihan layanan pengiriman invoice dan pembayaran hotel. Dengan layanan ini maka Anda tidak perlu khawatir meskipun reservasi sedang banyak-banyaknya. Selain pengiriman invoice hotel dan pembayaran, layanan dari Faspay ini juga menyediakan layanan lain yaitu pengiriman invoice pembelian untuk Anda yang sering melakukan pembelian pada supplier. Informasi lebih lengkap serta cara pendaftaran Faspay Billing bisa Anda lihat langsung pada website faspay.co.id.

Tips Anti Telat Bayar BPJS Kesehatan

Asuransi kesehatan saat ini menjadi hal yang sangat penting untuk Anda dan keluarga miliki. Pasalnya, kesehatan seseorang tidak bisa diprediksi. Jika Anda memiliki asuransi maka tidak akan ada kesulitan keuangan apabila nanti ada keluarga yang sakit. Salah satu asuransi kesehatan yang dihadirkan pemerintah untuk menjamin kesehatan masyarakat adalah BPJS Kesehatan. Ada 3 kelas yang tersedia yaitu Kelas I, Kelas II, dan Kelas III. Setiap kelas memiliki iuran berbeda-beda dengan benefit atau keuntungan yang berbeda-beda. Agar bisa mendapatkan fasilitas kesehatan sesuai kelas yang dipilih, maka Anda wajib bayar BPJS Kesehatan tepat waktu.

Lalu bagaimana jika telat bayar iuran? BPJS memberikan sanksi dan denda kepada mereka yang telat membayar iuran. Jika tidak ingin mendapatkan sanksi dan denda maka Anda harus rutin membayar iuran setiap bulan. Berikut ini ada beberapa tips anti telat bayar iuran BPJS Kesehatan yang bisa Anda ikuti:

Bayar bpjs kesehatan
Bayar bpjs kesehatan

Buat Pengingat di Smartphone

Smartphone atau ponsel pintar saat ini tidak hanya berfungsi sebagai alat komunikasi saja namun juga bisa digunakan untuk berbagai hal penting lainnya. Salah satu manfaat dari smartphone yaitu bisa Anda gunakan sebagai pengingat pembayaran iuran BPJS Kesehatan. Biasanya smartphone akan memberi tanda misalnya alarm pengingat atau notifikasi jika sudah waktunya membayar. Tips ini sangat berguna terutama bagi Anda yang sering lupa membayar iuran karena aktifitas yang terlalu padat. Sebaiknya Anda membuat pengingat satu atau dua hari sebelum pembayaran agar masih ada waktu untuk melakukan persiapan.

Menabunglah Secara Konsisten

Meskipun sebenarnya iuran BPJS Kesehatan tidak terlalu tinggi namun terkadang masih ada yang merasa kesulitan untuk membayarnya. Pasalnya dalam sebulan ada banyak sekali kebutuhan yang harus dipenuhi, disamping iuran BPJS Kesehatan tersebut. Apalagi jika Anda masih memiliki tagihan lain seperti listrik, air, dan lain sebagainya maka iuran BPJS Kesehatan yang harus dibayar setiap bulan bisa cukup merepotkan. Oleh sebab itu, Anda harus mulai menabung secara konsisten. Pastikan menyisihkan uang setiap hari untuk bayar BPJS Kesehatan. Walaupun tabungan per hari tidak terlalu banyak namun pasti lama-lama akan cukup untuk membayar iuran.

Mulailah Berhemat

Berhemat menjadi kunci sukses agar Anda bisa mengatur keuangan dengan baik. Jika Anda mampu mengatur keuangan dengan baik maka segala kebutuhan bulanan akan terpenuhi, termasuk dengan pembayaran iuran BPJS Kesehatan. Ingatlah bahwa masa depan lebih penting dari saat ini jadi Anda harus berhemat agar bisa memberikan jaminan kesehatan bagi keluarga. Usahakan tidak membelanjakan uang untuk hal-hal yang tidak terlalu penting.

Bayar Secara Online

Masih banyak orang yang telat membayar iuran BPJS Kesehatan lantaran malas datang ke ATM atau kantor BPJS. Tenang saja, bank Sinarmas menghadirkan solusi untuk Anda dengan layanan SimobiPlus. SimobiPlus sendiri merupakan aplikasi internet banking yang bisa Anda akses secara online dimana saja dan kapan saja. Cara bayar iuran BPJS di SimobiPlus juga sangat mudah. Masuk ke menu Pembayaran/Pembelian, selanjutnya pilihlah Layanan Umum. Isilah field IDPEL dengan 88888 + 11 digit akhir nomor anggota, dan isi field Jumlah Bulan dengan jumlah bulan yang akan dibayar.

Itulah tips yang bisa Anda ikuti agar tidak telat bayar BPJS Kesehatan. Denda akibat telat bayar iuran BPJS Kesehatan bisa sampai jutaan untuk mereka yang telat berbulan-bulan lamanya. Anda pasti tidak ingin mengalami hal yang sama. Tidak hanya denda berupa uang, BPJS juga memberikan sanksi berupa non aktif keanggotaan apabila Anda telat membayar. Jika status keanggotaan non aktif maka Anda tidak bisa menggunakannya jika mendadak dibutuhkan. Simak informasi lebih lengkapnya mengenai layanan yang diberikan di banksinarmas.com.

Tips Penting Dalam Memilih Apartemen Alam Sutera

Dengan mengikuti trend modern saat ini, maka semakin banyak orang memilih apartemen sebagai tempat tinggal bagi keluarga mereka. Kemandirian dan perbedaan kepemilikan bercampur di ruang bersama dalam bangunan, pekerjaan dalam struktur bangunan apartemen telah menciptakan nilai berbeda dari gedung apartemen. Oleh karena itu, apartemen Alam Sutera semakin terkait erat dengan kehidupan masyarakat perkotaan dan menjadi kebutuhan populer bagi konsumen.

Dan faktor harga yang sepadan dengan nilai apartemen dan kesesuaian keuangan keluarga, merupakan faktor penentu untuk memilih apartemen. Tetapi selain faktor-faktor tadi, Anda dapat memilih apartemen yang sesuai dengan kebutuhan penggunaan, dan memastikan nilai investasi yang tepat. Dan Anda harus memperhatikan poin-poin penting sebelum memutuskan untuk membeli sebuah apartemen:

apartemen Alam Sutera
apartemen Alam Sutera

source: https://pacificgarden.co.id/wp-content/uploads/2020/03/GEDUNG-APARTEMEN-PACIFIC-GARDEN-2_fd64aec463979ef34b6ab6326ceb28ea.jpg

Investor dan Kontraktor yang Memiliki Reputasi Bagus

Pertama yang harus dipertimbangkan adalah reputasi investor di pasar, apakah investor memiliki banyak proyek di pasar atau tidak, atau proyek yang ada selesai sesuai jadwal. Pacific Garden memberikan prioritas yang memperhatikan ruang untuk penghijauan, lansekap, dan layanan umum di bangunan yang sebelumnya diinvestasikan. Karena ada banyak pelanggan yang hanya peduli dengan reputasi investor, tetapi mengabaikan faktor yang sangat penting yang menentukan kualitas proyek dan kemajuan proyek yaitu kontraktor. 

Faktor Lokasi yang Strategis

Selain faktor harga, lokasi apartemen adalah kondisi yang sangat penting bagi pengguna untuk memilih apartemen untuk keluarga mereka. Dengan lokasi proyek yang nyaman untuk keseharian orang tua mereka dan untuk pendidikan untuk anak-anak. 

Apartemen Alam Sutera memiliki jarak dari lokasi ke daerah pusat kota sangat dekat, sehingga banyak dipilih oleh konsumen. Sebelumnya, Pacific Garden dipilih oleh banyak orang sebagai titik fokus, daerah yang dekat dengan universitas ternama, merupakan posisi yang sangat ideal. 

Memiliki Lanskap Lingkungan

Anda harus memilih lokasi dengan lanskap lingkungan yang baik, dari unsur-unsur yang tersedia di alam dan dari hasil investasi proyek. Dan juga hindari tempat-tempat dengan faktor lingkungan yang buruk seperti dekat jalan layang, tepat di permukaan jalan besar yang mudah tercemar oleh kebisingan, debu, getaran. Atau dekat tempat pembuangan sampah, daerah padat penduduk, dan juga sistem teknis infrastruktur yang berlebihan.

Fasilitas Penunjang

Apartemen Alam Sutera memiliki keuntungan ketika memiliki hubungan interaktif dengan sekitarnya. Fasilitas umum di sekitar apartemen seperti tempat olahraga, komersial, sekolah, taman, restoran, untuk menciptakan nilai bagi area apartemen. Maka dalam memilih apartemen, konsumen perlu mempertimbangkan di sekitar area perumahan ini karena semakin banyak fasilitas yang berinteraksi dengan area apartemen, semakin banyak nilai keuntungannya.

Untuk mengenai infrastruktur teknis di luar hunian yang harus diperhatikan meliputi jalan, pasokan air dan drainase dan sistem kelistrikan. Fasilitas infrastruktur di luar proyek telah diinvestasikan untuk digunakan dengan baik dan memiliki banyak faktor yang menguntungkan, yang menjadi prioritas nomor 1 ketika memilih apartemen.

Memilih Apartemen Serba Guna

Nilai kompleks apartemen dari tipe perumahan lainnya adalah terdapat fasilitas umum di area perumahan. Dan setiap proyek pengembangan apartemen diinvestasikan dalam berbagai fasilitas, dan tingkat fasilitas di area perumahan juga berbeda karena keterbatasan total investasi, ukuran proyek, dan biaya. 

Memberikan Sistem Keselamatan dan Keamanan

Sebelum Anda membeli sebuah apartemen, Anda harus meminta investor untuk secara jelas menyatakan sistem peralatan pencegahan kebakaran dan ledakan, titik alarm ketika insiden tidak aman. Selain peralatan pencegahan kebakaran dan ledakan, tergantung pada tingkat investasi bangunan apartemen, sistem keselamatan juga dilengkapi dengan sistem pengawasan keamanan, sistem kontrol akses. 

Pengajuan Pinjaman Dana Cepat di BFI

Berbicara tentang dana, siapa di zaman sekarang yang tidak membutuhkan dana? Pasti semua orang membutuhkan dana, apalagi bagi yang akan merintis usaha. Salah satu cara yang biasa ditempuh oleh pengusaha atau calon pengusaha untuk mendapatkan modal usaha adalah dengan mengajukan pinjaman dana.

Demi keamanan dan kenyamanan, jangan sampai salah memilih tempat untuk mengajukan pinjaman dana cepat. Pilihlah BFI Finance sebagai solusi masalah finansial yang sedang Anda hadapi.

1. Kenapa BFI Finance?

pinjaman dana cepat
pinjaman dana cepat

BFI Finance adalah salah satu perusahaan pembiayaan paling besar di Indonesia yang berdiri sejak tahun 1982. Sejak berdiri sampai dengan sekarang (kurang lebih 32 tahun) BFI Finance telah banyak mendapatkan banyak penghargaan dari lembaga keuangan di Indonesia. BFI Finance sudah terdaftar di OJK dan memiliki visi dan misi untuk membantu seluruh masalah finansial Anda.

2. Produk Produk dan Layanan BFI Finance

Terdapat 4 produk pembiayaan yang dari semuanya membantu mengatasi dan menjadi solusi pinjaman dana cepat yang Anda butuhkan. Berikut ini produk dan layanannya:

  • Pembiayaan kendaraan bermotor
  • Pembiayaan untuk alat berat, truk dan berbagai mesin
  • Pembiayaan rumah dan ruko
  • Pembiayaan pengadaan barang dan Jasa

3. Syarat Dokumen

Jika Anda ingin mengajukan pinjaman dana ke BFI dengan memanfaat 4 produk tersebut, maka Anda harus melengkapi syarat dokumen berikut ini, yaitu:

  • Mengisi aplikasi pengajuan pinjaman
  • Fotokopi KTP debitur dan pasangan, jika debitur sudah menikah
  • Fotokopi KK
  • Fotokopi akta nikah bagi debitur yang sudah menikah
  • Fotokopi NPWP
  • Fotokopi PBB selama 2 tahun terakhir atau rekening listrik 6 bulan terakhir
  • Fotokopi rekening tabungan atau rekening koran 3 bulan terakhir
  • Slip gaji asli selama 3 bulan

Untuk syarat dokumen bagi pengusaha dan profesional diatur lebih rinci lagi sesuai ketentuan pihak BFI Finance.

4. Syarat Debitor

  • Harus berusia paling sedikit 21 tahun dan paling banyak 65 tahun
  • Memiliki gaji tetap minimal Rp. 3 juta pada setiap bulan
  • Berstatus sebagai WNI

Demikian gambaran besar dari pinjaman dana cepat di BFI Finance.

Pinjaman Jaminan Sertifikat Rumah Untuk Modal Bisnis

Modal merupakan hal yang paling penting ketika seseorang ingin menjalankan bisnis sendiri. Bahkan modal bisa menjadi salah satu faktor sukses atau tidaknya bisnis yang Anda bangun. Semakin besar modal yang Anda miliki maka peluang bisnis untuk berkembang juga lebih besar.

Meskipun saat ini belum memiliki modal, bukan berarti Anda tidak bisa menjalankan ide bisnis. Sebenarnya ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan modal, salah satunya yaitu dengan mengajukan pinjaman jaminan sertifikat rumahAnda tidak perlu takut berhutang untuk mengembangkan bisnis karena sebagian besar pengusaha sukses mendapatkan modal dari berhutang juga.

Dengan catatan Anda harus mampu memanfaatkan dana pinjaman dengan baik. Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda ikuti agar pinjaman untuk modal bisnis bermanfaat:

pinjaman jaminan sertifikat rumah
pinjaman jaminan sertifikat rumah

source: https://produk.bfi.co.id/blog/wp-content/uploads/2020/01/pinjaman-jaminan-sertifikat-1.png

Gunakan Dana Pinjaman untuk Meningkatkan Produktivitas

Wajib bagi Anda menggunakan dana pinjaman hanya untuk bisnis, salah satunya yaitu meningkatkan produktivitas bisnis. Sebagai contohnya, misalkan Anda memiliki usaha konveksi baju, maka gunakan dana pinjaman untuk membeli mesin jahit atau peralatan pendukung lain. Cara ini akan membuat dana pinjaman yang Anda ajukan lebih optimal dan juga efektif. Jangan sekali-kali menggunakan dana pinjaman untuk kebutuhan konsumtif pribadi dan bukan untuk kepentingan bisnis.

Pisahkan Uang Pribadi dengan Uang Bisnis atau Pinjaman

Salah satu tips memanfaatkan pinjaman jaminan sertifikat rumah yaitu dengan melakukan pengelolaan keuangan yang baik. Caranya yaitu memisahkan uang pribadi dengan uang pinjaman yang telah menjadi uang bisnis. Dengan cara ini maka keuangan bisnis Anda akan lebih mudah untuk dikontrol baik itu pengeluaran maupun pemasukan.

Apabila Anda mencampurnya dengan keuangan pribadi maka bisa saja berdampak negatif bagi bisnis yang dijalankan. Apalagi jika Anda menggunakan uang tersebut untuk memenuhi kebutuhan pribadi sehari-hari maka bisa saja bisnis gagal dan pinjaman menjadi beban.

Sisihkan Dana Untuk Cicilan

Apabila bisnis yang dijalankan mulai menunjukkan perkembangan positif, maka Anda bisa menjadikan bisnis sebagai sumber untuk membayar cicilan pinjaman. Selalu sisihkan pemasukan yang diterima untuk membayar cicilan utang. Bahkan Anda harus memprioritaskan pembayaran utang ini agar tidak mengganggu jalannya bisnis nantinya. Bayar cicilan tepat waktu agar Anda tidak mendapatkan denda yang akan semakin memberatkan cicilan.

Lakukan Investasi

Pinjaman dengan jaminan sertifikat rumah merupakan salah satu pinjaman yang memiliki plafon tinggi sehingga banyak dipilih untuk pinjaman modal bisnis. Apabila dana pinjaman yang Anda terima ternyata memiliki sisa maka sebaiknya gunakan untuk investasi. Investasi yang menguntungkan nantinya akan membantu Anda mendapatkan tambahan dana selain dari bisnis yang dijalankan. Selain dari sisa dana pinjaman, Anda juga bisa melakukan investasi dari keuntungan bisnis apabila bisnis sudah berkembang nantinya.

Hindarilah Bisnis yang Tidak Pasti

Bisnis sendiri ada banyak sekali macamnya dengan risiko dan keuntungannya masing-masing. Namun sebelum memilih bisnis, ada baiknya Anda menghindari bisnis yang tidak pasti. Pilihlah bisnis yang memiliki potensi tinggi untuk berkembang dengan dana yang Anda pinjam. Jika Anda memilih bisnis yang belum pasti maka nantinya Anda akan rugi karena pinjaman pasti harus dibayar.

Itulah tips memanfaatkan pinjaman jaminan sertifikat rumah untuk modal usaha. Dengan mengikuti tips di atas maka pinjaman yang Anda ajukan lebih optimal dan tidak membebani keuangan di masa datang. Jangan lupa juga untuk memilih perusahaan pembiayaan dengan berbagai kelebihan yang menguntungkan seperti BFI Finance. Perusahaan ini memiliki kelebihan yaitu bunga kompetitif, plafon tinggi, dan tenor pinjaman panjang. Selain itu, Anda juga bisa mengajukan secara online sehingga tidak perlu datang langsung ke kantor cabang. Informasi lebih lengkap mengenai produk pinjaman BFI Finance ada di website resminya yaitu bfi.co.id.

Keuntungan dan Panduan Menggunakan SMM Service

Dalam melakukan pemasaran menggunakan sosial media SMM Service merupakan solusi terefektif. Era digital seperti sekarang efektivitas menggunakan sosial media marketing di Tanah Air tidak perlu Anda ragukan. Sosial media marketing mampu memberi manfaat besar dalam meningkatkan produk atau brand awareness.

Sebelum era digital hadir secara masif seperti sekarang, televisi menjadi satu-satunya media promosi paling efektif menawarkan produk atau jasa. Semenjak kehadiran koneksi internet dan perangkat gawai serta sosial media maka pemasaran produk dan jasa ikut tumbuh pesat. Hal itu menjadi tantangan bagi agensi iklan di Tanah Air dalam mengikuti arus perkembangan teknologi.

SMM Service
SMM Service

Keuntungan Menggunakan Sosial Media Marketing (SMM Service)

Sekarang ini audiens yang menyaksikan televisi mengalami penurunan secara drastis. Mereka mulai beralih ke media digital yang menawarkan banyak pembaruan serta penyegaran di semua sektor. Coba Anda bandingkan dengan media konvensional, seperti televisi, radio, media cetak, menggunakan sosial media marketing memiliki keuntungan lebih banyak.

Kemampuan dari media sosial ini adalah bisa mengukur perilaku pengguna (konsumen). Melalui media sosial marketing di Indonesia perusahaan atau pebisnis bisa melakukan pengawasan terhadap target pasar mereka. Terlebih lagi biaya yang dikeluarkan perusahaan untuk campaign sosial media marketing relatif lebih murah daripada menggunakan media konvensional tadi.

Sebagian besar pengguna media sosial adalah remaja. Tidak heran jika perusahaan menawarkan iklan menarik, unik, dan tak jarang nyeleneh. Namun, ada cara lain yang bisa Anda gunakan supaya sosial media marketing dapat berhasil secara optimal. Berikut sudah kami sampaikan penjelasannya untuk Anda.

  • Sebaiknya Anda fokus terhadap konsumen atau pengguna yang dijadikan target. Perhatikan dulu apakah target tersebut berpotensi menjadi pelanggan bagi produk atau jasa.
  • Pastikan untuk up-to-date terhadap lalu-lintas informasi baru yang berkaitan dengan jasa atau produk yang ingin diiklankan serta acara yang akan terselenggara.
  • Anda bisa menggunakan media sosial sebagai tempat atraktif serta komunikatif dengan konsumen. Dengan begitu akan muncul interaksi antara pengusaha, audiens, dan konsumen yang berpotensi menjadi pelanggan dari produk atau jasa tersebut.
  • Sebisa mungkin jadikan konsumen atau pengikut media sosial sebagai rekan atau kawan dekat. Anda tidak sekadar mempromosikan produk atau jasa tetapi menjadikan feedback oleh mereka sebagai evaluasi terhadap produk atau jasa.

Dari penjelasan di atas bisa Anda simpulkan bahwa SMM Service berpotensi mempermudah iklan sampai ke audiens daripada iklan media konvensional. Semoga bermanfaat. Sekian dari kami dan terima kasih.

Tips Lancar Membayar Cicilan Pinjaman Agunan BPKB Mobil

Banyaknya perusahaan pembiayaan yang menghadirkan beragam produk memang memberikan banyak manfaat bagi masyarakat, terutama untuk mereka yang membutuhkan dana cepat. Salah satu produk yang sering dipilih mereka yang membutuhkan dana cepat adalah pinjaman agunan BPKB mobil. Produk pinjaman yang hampir ada di semua bank dan perusahaan pembiayaan ini memang dianggap paling efektif dibandingkan produk lain seperti pinjaman jaminan sertifikat.

Namun perlu Anda ketahui bahwa semua jenis pinjaman memiliki risiko, termasuk dengan pinjaman jaminan BPKB mobil. Jika Anda tidak mampu membayar cicilan tepat waktu maka risiko yang dihadapi adalah mobil akan disita oleh kreditur. Anda pasti tidak ingin jika mobil harus disita. Oleh sebab itu, simak tips lancar membayar cicilan pinjaman agunan BPKB mobil berikut ini:

 

pinjaman agunan BPKB mobil
pinjaman agunan BPKB mobil

Berhemat

Jika Anda memiliki cicilan pinjaman maka hal pertama yang wajib dilakukan adalah berhemat. Jangan berperilaku terlalu konsumtif yang membuat keuangan menjadi tidak sehat dan berakibat pada gagal membayar pinjaman. Belanjakan uang hanya untuk kebutuhan sehari-hari saja. Jika perlu, Anda bisa mencari diskon atau promo sehingga pengeluaran lebih sedikit.

Bayar Tagihan Sesuai Tanggal Jatuh Tempo

Setiap perusahaan biasanya memberikan penalty berupa denda kepada mereka yang tidak membayar cicilan sesuai tanggal jatuh tempo. Hal tersebut tentu saja akan semakin memberatkan Anda untuk membayar cicilan. Oleh sebab itu, Anda harus membayar tagihan sesuai tanggal jatuh tempo. Jadikanlah cicilan pinjaman sebagai prioritas sebelum memenuhi kebutuhan-kebutuhan lain.

Sisihkan Dana Untuk Cicilan Saat Gajian

Ketika gajian, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menyisihkan dana untuk membayar cicilan. Banyak yang salah dalam mengatur keuangan ketika mendapatkan gaji sehingga saat harus membayar cicilan uang sudah tidak ada. Agar hal tersebut tidak terjadi, Anda harus menyisihkan dana sesegera mungkin setelah gaji didapatkan. Anda juga bisa memanfaatkan fitur autodebet agar cicilan pinjaman bisa langsung dibayar setelah gajian masuk ke rekening.

Pastikan Meminjam Sesuai Kemampuan

Agar kredit lancar, maka Anda harus mempertimbangkan jumlah pinjaman ketika mengajukannya. Jangan pernah meminjam dana melebihi kemampuan Anda. Meskipun nilai pinjaman dari mobil Anda tinggi, namun pastikan bahwa pinjaman sesuai kebutuhan dan kemampuan. Anda bisa memanfaatkan aplikasi simulasi kredit yang disediakan oleh perusahaan pembiayaan untuk mengetahui jumlah pinjaman yang sesuai kemampuan.

Jangan Mengajukan Pinjaman Untuk Kebutuhan Konsumtif

Sebenarnya perusahaan pembiayaan tidak membatasi penggunaan dana pinjaman. Dana yang Anda dapatkan bisa digunakan untuk hal apapun termasuk dengan kebutuhan konsumtif. Namun jika Anda tidak ingin mengalami gagal kredit, maka Anda disarankan tidak meminjam dana untuk kebutuhan konsumtif. Kebutuhan konsumtif tersebut misalnya yaitu membeli ponsel keluaran terbaru atau membayar tunggakan kartu kredit.

Cari Pekerjaan Sampingan

Tips terakhir agar Anda lancar dalam membayar cicilan pinjaman adalah dengan mencari penghasilan tambahan lewat pekerjaan sampingan. Di zaman yang serba maju seperti sekarang, ada cukup banyak pekerjaan sampingan yang bisa dikerjakan. Beberapa contohnya yaitu desainer grafis, penulis, berjualan online, dan lain sebagainya. Pilihlah pekerjaan sampingan yang Anda anggap mudah untuk dilakukan setelah bekerja.

Itulah tips lancar membayar cicilan pinjaman agunan BPKB mobil di bank atau perusahaan pembiayaan. Jika mengikuti tips-tips di atas maka keuangan Anda akan tetap stabil sepanjang tahun. Selain tips di atas, Anda juga bisa memilih perusahaan pembiayaan yang menawarkan bunga rendah seperti BFI Finance. Bunga pinjaman jaminan BPKB mobil dari BFI Finance adalah bunga rendah flat sebesar 0,9% per bulan. Anda bisa mengajukan pinjaman di BFI Finance secara online di bfi.co.id.

Alasan Memilih Apartemen Alam Sutera Untuk Disewakan Kembali

Alam Sutera merupakan sebuah kawasan pengembangan yang berada di wilayah kota Tangerang. Di kawasan ini terdapat apartemen yang bernama Pacific Garden Campus Town. Apartemen yang berdiri di atas lahan seluas 1,4 hektar ini memiliki tiga buah tower utama yaitu tower A, tower B, dan tower C. Setiap tower terdiri dari 39 lantai dimana setiap lantai terdiri dari 30 unit. Untuk Anda yang mencari apartemen sebagai investasi, apartemen di Alam Sutera ini sangat direkomendasikan. Bahkan Anda bisa mendapatkan keuntungan lebih apabila apartemen Alam Sutera disewakan kembali. Berikut ini adalah alasan mengapa Anda harus memilih Pacific Garden Campus Town untuk disewakan kembali:

apartemen Alam Sutera disewakan
apartemen Alam Sutera disewakan

source: https://cdn2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/pacific-garden-campus-town.jpg

Potensi Sewa Tinggi

Ketika ingin menyewakan apartemen, hal pertama yang harus Anda lihat adalah potensi sewanya. Apabila potensi sewa tinggi maka keuntungan juga tinggi karena apartemen tidak pernah kosong. Pacific Garden Campus Town ini memiliki potensi sewa yang tinggi dari mahasiswa. Pasalnya, apartemen ini berlokasi dekat dengan 3 kampus terkenal Tangerang yaitu SGU, Binus, dan UBM. Apartemen ini setidaknya memiliki potensi sewa dari 12.000 mahasiswa dari ketiga kampus tersebut.

Fasilitas Lengkap dan Modern

Apartemen yang menghadirkan fasilitas lengkap dan modern akan lebih diminati dibandingkan dengan apartemen yang menyediakan fasilitas seadanya. Selain itu, para mahasiswa yang menjadi target pasar juga menyukai konsep modern sehingga fasilitas tersebut juga harus modern. Untuk mendapatkan minat dari mahasiswa, Pacific Garden Campus Town memiliki fasilitas super lengkap dan juga modern. Fasilitas tersebut diantaranya yaitu fitness center, jogging track, kafe, food center, kolam renang outdoor, area BBQ, dan lain-lain. Ada juga fasilitas pendukung kegiatan belajar seperti reading lounge dan coworking space.

Lokasi Strategis

Jika ingin mendapatkan penyewa, maka Anda harus berinvestasi pada apartemen yang berlokasi strategis. Pasalnya, lokasi strategis menjadi alasan utama para penyewa mau menyewa sebuah apartemen. Dengan lokasi yang strategis, Anda tidak hanya memiliki potensi sewa dari mahasiswa namun juga dari non mahasiswa. Pacific Garden Campus Town memiliki lokasi yang strategis karena dekat dengan beberapa fasilitas umum dan perkantoran. Fasilitas umum yang dekat dengan apartemen ini yaitu IKEA, Living World, Flavor Bliss, Pasar 8, Omni Hospital, dan Giant. Sedangkan perkantoran terdekat yaitu Alfamart Headquarters, The Prominence, dan Synergy Building.

Akses dan Mobilitas Mudah

Tidak hanya berlokasi dekat perkantoran dan fasilitas umum, Pacific Garden Campus Town juga dekat dengan beberapa jalan tol dan jalan utama. Meski terlihat kurang menarik, namun banyak orang yang mencari apartemen yang memiliki mobilitas mudah. Apalagi mereka yang sering bepergian ke luar kota maka mobilitas yang mudah menjadi salah satu pertimbangan ketika memilih apartemen. Pasalnya, apabila tinggal di apartemen dengan mobilitas mudah maka penyewa tidak akan merasakan padat dan macetnya aktivitas jalanan kota yang bisa memakan banyak waktu.

Cicilan Ringan

Penawaran yang diberikan oleh pengembang apartemen Pacific Garden Campus Town di Alam Sutera ini terbilang ringan dan terjangkau. Bagaimana tidak, Anda bisa mendapatkan apartemen dengan cicilan mulai dari Rp 5 jutaan per bulan. Karena cicilan ringan tersebut, Anda bahkan bisa membayar cicilan menggunakan uang dari penyewa.

Itulah beberapa alasan mengapa Anda harus memilih Pacific Garden Campus Town untuk disewakan kembali. Apartemen alam sutera disewakan untuk mahasiswa bisa menjadi investasi yang sangat menguntungkan di masa depan. Alasan apartemen ini tidak pernah sepi penyewa adalah karena fasilitas dan lokasinya yang sangat menunjang. Segera hubungi tim marketing agar Anda bisa mendapatkan penawaran harga terbaik. Apabila ingin mencari informasi seputar Pacific Garden Campus Town yang lebih lengkap, Anda bisa mengunjungi situsnya di pacificgarden.co.id.

Mengenal Jenis Produk Percetakan yang Modern

Di zaman modern dengan berbagai teknologi canggih yang ada, digital printing memiliki peran yang penting bagi kehidupan. Perkembangan teknologi yang semakin maju dan pesat membuat setiap orang mau tidak mau harus mengikuti kemajuan zaman yang ada. Dengan mengikuti perkembangan zaman diiringi kecanggihan teknologi, dunia digital printing atau percetakan menjadi populer di kalangan masyarakat. Digital printing menawarkan solusi untuk berbagai kebutuhan yang berhubungan dengan jasa cetak.

Digital printing menjadi kebutuhan bagi dunia perkantoran dan lainnya. Pada suatu lembaga dan instansi pasti membutuhkan jasa digital printing untuk melengkapi keperluan kantor seperti ID card, stopmap, kop surat, kartu nama dan lain sebagainya. Di dalam dunia pendidikan jasa digit jug printing juga diperlukan dalam pencetakan bahan materi maupun tugas kuliah atau sekolah dalam bentuk dokumen dan lain sebagainya. Tidak hanya itu, jasa digital printing juga tidak lepas dari bisnis komersial maupun dunia industri. Sebuah jasa digital printing untuk mencetak kalender, brosur, katalog, booklet dan lain sebagainya. Ataupun dalam kepentingan promosi atau pemasaran bagi satu perusahaan. Melalui media promosi cetak tersebut perusahaan bisa menawarkan berbagai macam jasa atau barang yang dimiliki.

percetakan
percetakan

Sebuah jasa digital printing atau percetakan merupakan sebuah layanan jasa yang ditujukan untuk memproduksi tulisan dan gambar secara massal. Dengan menggunakan tinta pada permukaan kertas produk akan diproses menggunakan sebuah mesin cetak. Jasa ini menjadi salah satu bagian yang penting dalam kehidupan yang modern seperti saat ini. Berbagai aspek kehidupan tidak bisa dipisahkan dari digital printing baik kegiatan bisnis, pendidikan, bidang kesehatan dan berbagai bidang lainnya. Setiap harinya setiap orang akan selalu disibukkan dengan kebutuhan mencetak. Saat ini terdapat berbagai jenis produk digital printing yang dapat diperoleh dengan mudah oleh setiap orang. Berbagai produk yang bisa anda peroleh dari sebuah jasa cetak seperti berikut ini.

  • Kartu Nama

Kartu nama merupakan sebuah kartu yang berisi tentang informasi sebuah perusahaan ataupun informasi pribadi seseorang. Kartu nama digunakan sebagai alat pengingat dalam sebuah perkenalan formal atau tentang bisnis. Pada umumnya kartu nama berisi nama perusahaan (termasuk logo perusahaan), nama pemegang kartu, alamat pos, nomor telepon, nomor fax dan email serta situs web.

  • Kop Surat

Kop surat atau kepala surat adalah bagian yang paling atas pada sebuah surat. Kop surat umumnya terdiri dari nama, alamat dan logo dari pemilik surat yang bersangkutan. Kop surat biasa digunakan oleh sebuah perusahaan dan merupakan bagian yang penting dalam urusan surat menyurat perusahaan.

  • Brosur

Brosur merupakan salah satu produk dari jasa cetak yang sudah seringkali kita jumpai. Brosur merupakan alat promosi barang, jasa atau lainnya yang terbuat dari bahan kertas yang memuat sejumlah informasi serta penawaran mengenai jasa atau produk tersebut. Brosur menjadi alat dan media promosi yang populer dalam setiap orang.

  • ID Card

ID Card adalah kartu identitas karyawan perusahaan, yang mana memberi arti tersendiri dalam mendukung formalitas dan nilai atau image perusahaan. Kartu ini juga mempermudah seseorang untuk mengenali setiap karyawan sesuai dengan divisi dan nama pada ID card. 

  • Nota 

Nota merupakan bukti transaksi yang diberikan oleh penjual kepada pembeli atas pembelian barang secara tunai. Nota berfungsi sebagai bukti pengeluaran uang oleh pembeli, sedangkan nota bagi penjual berfungsi sebagai bukti penerimaan uang. Karena itu, nota berperan penting dalam melakukan transaksi.

Tidak hanya produk yang telah dibahas di atas, masih terdapat berbagai produk lainnya yang bisa anda peroleh dari sebuah jasa cetak. Anda membutuhkan jasa percetakan professional? Snapy akan membantu anda dalam memenuhi segala kebutuhan cetak dengan layanan yang profesional. Snapy menyediakan layanan baik secara online maupun online. Snapy menydiakan jasa cetak mulai dari kartu nama, ID card, undangan, dan sebagainya. Percayakan segala produk cetak anda beersama Snapy.

Tips Mengajukan Pinjaman Dana Tunai Jaminan BPKB Mobil

Pinjaman dengan jaminan menjadi pilihan banyak orang ketika membutuhkan dana tunai dalam waktu cepat. Hal tersebut lantaran pinjaman dana tunai dengan jaminan dinilai lebih cepat cair dibandingkan dengan pinjaman tanpa jaminan. Pada umumnya, ada beberapa produk pinjaman dengan jaminan yaitu pinjaman jaminan BPKB mobil, BPKB motor, dan sertifikat.

Dari ketiga produk tersebut, pinjaman dana tunai jaminan BPKB mobil menjadi pilihan terbaik karena memberikan plafon yang lebih tinggi dengan risiko yang tidak sebesar pinjaman jaminan sertifikat. Jika Anda juga tertarik untuk mengajukan pinjaman jaminan BPKB mobil, berikut ini ada beberapa tips yang bisa diikuti sebelum mengajukan pinjaman:

Pilih Perusahaan Finansial Terpercaya

pinjaman dana tunai jaminan bpkb mobil
pinjaman dana tunai jaminan bpkb mobil
(source:https://pembiayaanbpkb.com/wp-content/uploads/2017/03/Mengajukan-Pinjaman-Dana-Dengan-Jaminan-BPKB-Kendaraan.png)

Banyaknya kebutuhan masyarakat akan dana tunai membuat banyak perusahaan finansial atau bank menyediakan beragam produk untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Oleh sebab itu, Anda harus cerdik saat memilih perusahaan finansial karena dari banyaknya perusahaan pasti ada perusahaan yang kurang kredibel dan terpercaya.

Cara memilih perusahaan finansial yang kredibel dan terpercaya yaitu dengan melihat legalitas. Pastikan perusahaan pilihan Anda memiliki legalitas, terdaftar Otoritas Jasa Keuangan, dan terdaftar Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia.

Pertimbangkan Bunga dan Biaya Lain-lain

Setelah memilih perusahaan finansial, kemudian Anda harus mempertimbangkan bunga dan biaya lain-lain yang diberikan. Pastikan bahwa bunga yang Anda pilih tidak akan memberatkan angsuran yang akan dilakukan nantinya.

Sedangkan biaya lain-lain ini biasanya berupa biaya administrasi, biaya denda keterlambatan pembayaran angsuran, dan lain sebagainya. Pilihlah perusahaan yang transparan terhadap biaya-biaya tersebut agar Anda tidak merasa dirugikan nantinya.

Pahami Syarat dan Ketentuan yang Ada

Setiap perusahaan pasti memberikan persyaratan dan ketentuan yang harus dipenuhi peminjam. Pada pinjaman dana tunai jaminan BPKB mobil, syarat dan ketentuan yang diberikan juga berhubungan dengan mobil yang akan dijaminkan.

Biasanya ketentuan tentang mobil yang bisa dijaminkan yaitu berupa tahun, kondisi, dan merek mobil. Pahami dengan cermat syarat dan ketentuan tersebut sebelum mengajukan pinjaman sehingga tidak terjadi salah paham. Tanyakan pada call center perusahaan jika ada syarat dan ketentuan yang belum dipahami.

Lakukan Simulasi

Meskipun simulasi penting untuk dilakukan, namun masih banyak orang yang belum menjalankannya ketika akan mengajukan pinjaman. Simulasi sendiri merupakan proses menirukan sistem yang ada. Jadi dengan simulasi maka Anda bisa melihat berapa besar dana tunai yang akan didapatkan dan juga berapa angsuran setiap bulannya. Kebanyakan perusahaan finansial saat ini sudah menghadirkan aplikasi simulasi secara online melalui website resminya.

Lengkapi Dokumen dan Ajukan Pinjaman

Dokumen persyaratan merupakan bagian paling penting ketika Anda mengajukan pinjaman. Apabila dokumen tidak lengkap maka pengajuan pinjaman yang Anda lakukan bisa berjalan lama bahkan ditolak. Hal tersebut tentu saja tidak Anda inginkan. Oleh sebab itu, persiapkan dokumen dengan baik dan ajukan secara online atau pun offline.

Bayar Angsuran Tepat Waktu

Setelah seluruh proses sudah Anda jalani dan dana tunai cair sesuai harapan, maka hal terakhir yang wajib Anda lakukan adalah membayar angsuran tepat waktu. Dengan membayar angsuran tepat waktu sesuai dengan kemampuan dan kebutuhan maka finansial Anda tidak akan terganggu oleh pinjaman tersebut.

Itulah tips mengajukan pinjaman dana tunai jaminan BPKB mobil untuk membantu masalah finansial Anda. Sebagai rekomendasi perusahaan finansial dengan produk pinjaman jaminan BPKB mobil terbaik yaitu BFI Finance. Perusahaan ini telah berdiri sejak tahun 1982 sehingga memiliki pengalaman yang cukup banyak. Tidak hanya itu saja, perusahaan ini juga telah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan yang membantu mengawasi seluruh aktivitas finansial yang dilakukan. Segera ajukan pinjaman jaminan BPKB mobil secara online melalui bfi.co.id.